![]() |
Zanetti Bicara Soal Dampak Kedatangan Ronaldo untuk Liga Italia |
Milan - Javier Zanetti, wakil Presiden Inter Milan, berbicara soal dampak kedatangan Cristiano Ronaldo untuk Liga Italia. Apa katanya?
Ronaldo didatangkan ke Italia oleh Juventus. Penyerang asal Portugal itu dibeli seharga 100 juta euro pada musim panas lalu.
Bersama Juventus, Ronaldo tidak serta merta langsung on fire. Namun perlahan tapi pasti, striker 33 tahun itu mulai memperlihatkan ketajamannya, dengan sudah mencetak tujuh gol di Serie A.
Berkat penampilan itu, Ronaldo pun turut membantu Juventus memuncaki klasemen Liga Italia dengan rekor belum terkalahkan, mengumpulkan 33 poin hasil 10 kemenangan dan sekali seri.
Zanetti, wakil presiden Inter, menilai dampak Ronaldo untuk Serie A adalah membuat kompetisi tersebut menjadi lebih sengit. Ia menilai semua pemain di Liga Italia menjadi berusaha untuk menyainginya.
"Kedatangannya sungguh luar biasa untuk sepakbola Italia. Serie A menjadi lebih kompetitif sekarang karena semuanya berusaha meningkatkan kualitas ketika bermain menghadapinya," terang Zanetti seperti dilansir Calciomercato.
Inter sendiri kini berada di peringkat dua klasemen sementara Liga Italia. Nerazzurri tertinggal enam angka dari Juventus lantaran sempat kalah dua kali di awal musim ini.
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon