Carrick Bantah Pogba Bakal Tinggalkan MU

Carrick Bantah Pogba Bakal Tinggalkan MU
Manchester - Michael Carrick membantah kabar yang menyebutkan Paul Pogba bakal meninggalkan MU. Eks gelandang asal Inggris itu menilai Pogba masih punya peran penting di Setan Merah.

Pogba merupakan pemain termahal MU. Ia dibeli dari Juventus dengan harga 89 juta pound sterling dua tahun lalu.


Namun penampilan gelandang timnas Prancis itu menurun musim ini. Ia hanya tampil dalam 37 laga di semua kompetisi dan mencetak enam gol.

Bahkan beberapa kali Jose Mourinho tak memainkannya meski Pogba dalam kondisi yang prima. Hubungan keduanya pun dikabarkan memanas.


Tak heran rumor kepergian Pogba terus mencuat. PSG menjadi klub yang paling serius mendapatkannya.
Previous
Next Post »