![]() |
Barcelona Terkena Virus FIFA |
Jeda internasional tak bersahabat dengan Barcelona. Lima pemain mereka tumbang setelah membela negaranya masing-masing.
MARCA melaporkan, Lucas Digne memiliki kondisi terburuk. Dia diperkirakan bakal absen membela Barcelona selama tiga pekan.
Digne menderita cedera saat membela Timnas Prancis pada laga melawan Kolombia, Jumat (23/3/2018). Sebelumnya tim medis Les Bleus optimistis dia bakal fit untuk uji coba berikutnya melawan Rusia, Selasa (27/3/2018).
Namun, diagnosis lengkap menunjukkan cedera pemain berusia 24 tahun tersebut terbilang serius. Digne diperkirakan tidak bisa tampil melawan Sevilla, Leganes, Valencia, dan Deportivo La Coruna pada pentas La Liga.
BACA JUGA : Real Madrid Mundur, MU Makin Berpeluang Gaet SMS
Mantan penggawa Paris Saint-Germain tersebut juga tidak dapat memperkuat Barcelona menghadapi AS Roma di perempat final Liga Champions.
Sign up here with your email
ConversionConversion EmoticonEmoticon